Suarapatinews. Pati - Dalam rangka memperingati hari jadi kota pati ke 693 Kabupaten pati dan juga memperingati dirgahayu kemerdekaan ke 71 hari sabtu tanggal 13 Agustus 2016 seluruh komponen masyarakat pati melaksanakan gerak jalan tepat pukul 14.00 Wib dibuka oleh bapak bupati pati Haryanto dengan semangat
kemerdekaan dan di iringi hujan yang menguyur kota pati. Semangat yang terus menerus berkobar di dada para anak bangsa yang sangat bangga akan perjuangan para pahlawan yang telah gugur sebagai kusuma bangsa teriakan yel yel maupun lagu perjuangan yang tiada hentinya terus dikumandangkan para peserta gerak jalan. Sungguh suatu pemandangan yang sangat luar biasa ditengah tengah hujan yang sangat lebat menguyur dikota Pati ini menandakan para pemuda dan pemudi menjadi bukti semangat yang tinggi yang bertekad kuat dan bermental baja walaupun banyak para peserta yang tumbang ini tidak mengurangi semangat kebangsaan, kebersamaan dan semangat gotong royong inilah yang akan menguatkan barisan pemuda sebagai pelopor dalam pembangunan berbangsa dan bernegara. Pemuda sebagai harapan bangsa dan tulang punggung pembangunan ekonomi negara, maju terus bangsa Indonesia semakin meningkat dan bijak dalam menyikapi peradaban dunia secara global. Untuk itu seluruh masyarakat kota pati mengucapkan Dirgahayu Kemerdekaan Republik Indonesia ke 71 maju tak gentar dan jayalah selalu ibu pertiwi salam hangat dari anak anakmu pasukan raider alugoro 410 kompi senapan c dan forum wartawan pati semoga kebersamaan ini terukir di dalam hati dan jiwa para pemuda Indonesia. (ROY)
Sabtu, 24 September 2016
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar